Minggu, 20 Februari 2011

Sahabat Jadi Cinta?

Semuanya berawal dari persahabatanku yang takkan terpisah walaupun badai menghalang, disinilah kisahku dimulai.
Namku Reno, sekarang aku duduk di bangku kelas VI. Aku memiliki sahabat yang baik dan persahabatan kami diberinama IDF (In Dragon Fire ) yaitu dalam naga api yang artinya kami adalah satu dalam ikatang yang kuat , kami beranggotakan enam orang yaitu Aku, Rangga, Edo, Mira, Lia dan Sari . kami merupakan sahabat yang tidak bias terpisahkan.
Sudah empat tahun lamanya kami bersahabat, tapi setelah kami masuk di bangku kelas VI. Semuanya berubah, aku memiliki suatu perasaan pada Mira begitu pula Rangga, tetapi aku tidak pernah menyampaikan perasaanku pada putri dan tidak pernah cerita kepada siapapun tentang perasaanku .tapi Rangga terlebih dahulu menyampaikan tentang perasaannya kepada Mira, untuk pertama kali Mira menolaknya, tapi untuk yang kedua kalinya Mira menerimanya, karena Mira juga memiliki rasa sayang pada Rangga, walaupun begitu aku juga senang karena Mira mendapat laki laki seperti Rangga yang baik dan perhatian, karena aku lebih mementingkan kepentingan orang lain dari pada kepentingan diriku sendiri .
Tapi semuanya berubah, semakin lama Rangga selalu menyakiti hati Mira, lalu saat aku bertemu dangan Rangga aku membicarakan kenapa dia menyakiti Mira.
“ Rangga kenapa kamu sekarang berubah tidak seperti dulu lagi, mana Rangga yang aku kenal, Rangga yang penuh perhatian, baik tida k seperti sekarang ? “, tanyaku kepadanya .
“ Sebelumnya aku minta maaf, aku tahu kalau kamu juga mencintai Mira, jadi aku tidak mau merusak hubungan persahabatan kita, hanya karena satu orang yang kita cintai .”
“ Tapi bukan seperti ini caranya, aku lebih tidak suka jika Mira disakiti dan akhirnya sedih “
“ Lalu cara apa lagi ? “
“ Lebih baik kita bicarakan masalah ini dengan yang lain, tapi Mira tidak perlu tahu jika kita mengadakan pertemuan sahabat “
“ Apa mungkin ini dapat berhasil ? “
“ Aku juga tidak tahu lebih baik kita coba terlebih dahulu “
“ Baiklah, nanti sore kita berkumpul ditempat biasa “
Setelah lama kami berbincang, aku menyarangkan untuk membicarakan dengan yang lainnya .
Setelah pertemuan itu tidak seorangpun yang dapat member saran, karena pertemuannya gagal Rangga terus menyakiti Mira dan akhirnya Mira memutuskan untuk mengakhiri hubungannya dengan Rangga. Sampai akhirnya Mira mengetahui jika aku mencintainya, tapi itu tidak akan merubah keadaan, lagi pula aku tidak akan mau memiliki hubungan melebihi persahabatan dengannya .
Setelah lama tidak bertemu, kami mengadakan pertemuan ditempat biasa kami berkumpul, ternyata semuanya tidak berubah, kecuali Rangga, dia membawa pasangannya untuk mengikuti pertemuannya, tapi Mira tidak keberatan, jadi pertemuan itu sangat menyenangkan, karena kami juga mengundang teman sati kelas di SD.
Pesan dariku :
Persahabatan lebih lah penting dari segalanya jadi sayangilah para sahabatmu maka mereka juga akan menyayangimu .

Tidak ada komentar: